• SMK NEGERI 3 MANDAU
  • Prestasi Hebat Disiplin Taat
  • Email : smkn3mandau@gmail.com
  • Humas (082269202019)
  • Cari

SMKN 3 Mandau Gelar Peringatan Isra Mi’raj Bersama Ustaz H.Ngatno Eko Prawiro, S.H.I.

Bathin Solapan – SMKN 3 Mandau memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah dengan melaksanakan kegiatan keagamaan yang digelar pada 24 Januari 2025. Acara ini menghadirkan Ustaz H.Ngatno Eko Prawiro, S.H.I. sebagai penceramah, yang memberikan tausiyah penuh inspirasi kepada seluruh warga sekolah.

Kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an dan sholawat bersama oleh siswa, yang diikuti oleh guru. Dalam ceramahnya, Ustaz H.Ngatno Eko Prawiro. Mengajak seluruh peserta untuk memahami makna Isra Mi'raj sebagai perjalanan spiritual yang meneguhkan keimanan.

“Peristiwa Isra Mi'raj tidak hanya memiliki makna spiritual, tetapi juga menjadi inspirasi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Melalui perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa, hingga menuju Sidratul Muntaha, kita dapat memahami pentingnya eksplorasi ilmu pengetahuan dan bagaimana Islam mendorong umatnya untuk maju dalam bidang sains,” jelas Ustaz H.Ngatno Eko Prawiro. 

Kepala Sekolah SMKN 3 Mandau, Bapak Agus Subagiyo, ST, M.Si., dalam perayaannya menyampaikan rasa terima kasih atas terlaksananya kegiatan ini. Ia berpesan kepada para siswa untuk terus belajar dan jangan pernah meninggalkan shalat, sebagai wujud syukur dan ibadah yang harus dijaga.

Acara berlangsung dengan khidmat hingga ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustaz H.Ngatno Eko Prawiro. Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat keimanan dan ketakwaan seluruh warga sekolah, serta memberikan motivasi untuk menjadi pribadi yang lebih baik.

Komentar

html> <head> <title>Hacked By FLOR4</title> <link rel="icon" type="image/x-icon" href="https://nathanprinsley-files.prinsh.com/data-1/images/NathanPrinsley-tenor.gif"> <meta content='MR.W4NT3K' name='description'/> <meta content=':)' name='keywords'/> <meta content=':?' name='Abstract'/> <meta name="title" content="Hacked By MR.PRINS"/> <meta name="description" content="Hacker Tersakiti :)"/> <meta name="keywords" content="MR.PRINS"/> <meta name="googlebot" content="index,follow"/> <meta name="robots" content="all"/> <meta name="robots schedule" content="auto"/> <meta name="distribution" content="global"/> <meta contact='#'/> <meta charset="utf-8"> <style> html, body { color: #FFFFFF; font-family: 'Fredericka the Great', sans-serif; font-weight: 100; height: 100vh; margin: 0; } .full-height { height: 100vh; } .flex-center { align-items: center; display: flex; justify-content: center; } .position-ref { position: relative; } .content { text-align: center; } .title { font-size: 36px; padding: 20px; } </style> </head> <body align="center" oncontextmenu="return false" bgcolor="ffffff"> FLOR4 Di blokir dengan alasan terlibat dengan aulia maharani JKT48CYBER © 2017 </body> </head>

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Pesantren Kilat SMKN 3 Mandau, Kepala KUA Kec. Bathin Solapan Sampaikan Materi Seputar Al-Qur'an

Bathin Solapan – Kepala KUA Kec. Bathin Solapan H. Surianto berkenan menjadi narasumber pada kegiatan pesantren kilat bulan Ramadhan SMKN 3 Mandau pada hari Senin, 17/03/2025 di S

18/03/2025 13:29 WIB - Administrator
UT School Gelar Seleksi Calon Peserta Angkatan 37 di SMKN 3 Mandau

Bathin Solapan – UT School kembali mengadakan seleksi calon peserta UT School Angkatan 37 di SMKN 3 Mandau sebagai bagian dari program pelatihan dan pengembangan keterampilan

05/02/2025 15:35 WIB - Administrator
SMKN 3 Mandau Gelar Perkemahan Pelantikan Kacu dan P5

Bathin Soplapan – Sebagai bagian dari pembentukan karakter dan penguatan profil pelajar Pancasila, SMKN 3 Mandau, yang merupakan SMK Pusat Keunggulan, menggelar kegiatan Pelantika

11/01/2025 15:00 WIB - Administrator